Menurut LTMPT dalam jumpa pers menjelang pengumumuman SBMPTN 2022 secara luring dan daring, bahwa sebanyak 192.910 orang peserta lulus dalam UTBK-SBMPTN 2022. Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengumumkan mereka adalah peserta yang berhasil bersaing dengan 852.000 peserta yang terdaftar di UTBK-SBMPTN 2022.
Panitia Sbmptn tahun akademik 2022/2023 LTMPT telah merilis di situs resminya (ltmpt.ac.id) bahwa Pengumuman Kelulusan Sbmptn 2022 sesuai dengan jadwal yang telah dipublikasikan yakni pada tanggal 23 Juni 2022. Hal tersebut berarti bahwa Pengumuman Kelulusan Sbmptn 2022 tidak ada perubahan. Berikut kami sampaikan informasi Pengumuman SBMPTN pada 23 Juni 2022 Pukul 15.00 WIB melalui laman https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id dan 32 PTN (Perguruan Tinggi Negeri) mirror sebagai berikut :
Daftar 32 PTN mirror pengumuman SBMPTN 2022:
- https://sbmptn.unair.ac.id
- https://sbmptn.upnjatim.ac.id
- https://sbmptn.uns.ac.id
- https://sbmptn.untirta.ac.id
- https://sbmptn.ulm.ac.id
- https://sbmptn.ipb.ac.id
- https://sbmptn.unm.ac.id
- https://sbmptn.ugm.ac.id
- https://sbmptn.unnes.ac.id
- https://sbmptn.unej.ac.id
- https://sbmptn.untan.ac.id
- https://sbmptn.itk.ac.id
- https://sbmptn.unram.ac.id
- https://sbmptn.undip.ac.id
- https://sbmptn.ui.ac.id
- https://sbmptn.unsyiah.ac.id
- https://sbmptn.unimed.ac.id
- https://sbmptn.unp.ac.id
- https://sbmptn.its.ac.id
- https://sbmptn.unimal.ac.id
- https://sbmptn.unand.ac.id
- https://sbmptn.unesa.ac.id
- https://sbmptn.uny.ac.id
- https://sbmptn.usu.ac.id
- https://sbmptn.unsrat.ac.id
- https://sbmptn.isbi.ac.id
- https://sbmptn.unsri.ac.id
- https://sbmptn.itb.ac.id
- https://sbmptn.unhas.ac.id
- https://sbmptn.unpad.ac.id
- https://sbmptn.upnvj.ac.id
- https://sbmptn.unsika.ac.id
Demikian juga menurut publikasi Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau bisa disingkat (LTMPT), bahwa Hasil UTBK-SBMPTN akan diumumkan pada 23 Juni 2022 Pukul 15.00 WIB melalui laman https://pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id dan 32 PTN (Perguruan Tinggi Negeri) mirror. Panitia Sbmptn 2022 LTMPT juga mempublikasikan bahwa situs resmi yang akan mengumumkan Hasil SBMPTN 2022 tersebut adalah https://pengumuman-snmptn.ltmpt.ac.id/ disamping situs-situs resmi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang mengikuti Kegiatan SBMPTN 2022.
Salah satu ketentuan UTBK 2022 diantaranya bahwa peserta UTBK dapat memilih kelompok ujian saintek atau soshum atau campuran dengan setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti tes sebanyak 1 (satu) kali. Materi Tes UTBK terdiri dari Tes Potensi Skolastik (TPS), Bahasa Inggris, dan Tes Kompetensi Akademik (TKA). Setiap peserta akan diberikan hasil UTBK secara individu. Hasil UTBK 2022 hanya berlaku untuk penerimaan mahasiswa baru tahun 2022.
Salah satu hal yang menarik pada UTBK Sbmptn 2022 adalah bahwa untuk alumni tahun 2020 dan 2021 dipersilahkan mengikuti UTBK-SBMPTN tahun 2022 tanpa mengundurkan diri dari kampus asal.
Sebagai informasi bahwa UTBK 2022 diikuti oleh siswa lulusan tahun 2020, 2021, dan 2022 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat), serta lulusan Paket C tahun 2019, 2020, dan 2021 dengan umur maksimal 25 tahun. Keikutsertaan dalam UTBK merupakan syarat utama untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk PTN, PTKIN, dan Politeknik Negeri.
Pendaftar UTBK-SBMPTN 2022 meningkat dibandingkan dengan tahun 2021. Pendaftaran peserta UTBK-SBMPTN 2022 sudah ditutup pada Sabtu 16 April 2022 pukul 15.00. Namun peserta diberi kesempatan melakukan cetak kartu pada Ahad 17 April 2022.
Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengumumkan hingga batas waktu pendaftaran, Sabtu, 16 April 2022 pukul 15.00 WIB, tercatat ada 800.852 peserta yang mendaftar. Jumlah ini naik dibanding pendaftar UTBK-SBMPTN 2021 yang 777.858 peserta. Terjadi kenaikan 22.009 orang pada tahun ini. Pendaftar UTBK-SBMPTN 2022 tercatat 545.488 merupakan peserta reguler, sebanyak 255.364 lagi adalah peserta KIP-Kuliah.
Sedangkan jika dirinci menurut kelompok ujian, sebanyak 358.983 (44,83%) mendaftar di prodi saintek dan 371.292 (46,36%) prodi soshum. Yang mendaftar kelompok ujian campuran sebanyak 67.716 (8,46%). Adapun jumlah portofolio mencapai 23.201.
Sedangkan UTBK-SBMPTN 2022 dilaksanakan dalam dua gelombang. Gelombang I dilaksanakan 17 sampai 23 Mei 2022. Sedangkan gelombang II digelar 28 Mei hingga tanggal 3 Juni 2022.
Semoga bermanfaat, Amin Ya Allah Ya Rabbal 'Alamin!
Sumber:
- ltmpt.ac.id
- fk.ujiantulis.com
0 Comments