Prakarsa mendirikan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (FK UMSU) di Medan digagas oleh rektor UMSU pada awal tahun 2006 dengan melakukan rangkaian pertemuan dan diskusi dengan beberapa tokoh Muhammadiyah, tokoh masyarakat dan tokoh pendidikan kedokteran di Medan. Kemudian pada pertengahan tahun 2006 dibentuk Panitia Persiapan Mendirikan Fakultas Kedokteran UMSU, diketuai oleh Rektor UMSU.
Berikut ini akan kami sampaikan Profil Ringkas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (Umsu), sebuah Prodi Kedokteran Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Dimana Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (Umsu) ini, kampusnya beralamat di Jl. Gedung Arca No.53, Teladan Barat., Kec. Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara.
Pada pertengahan tahun 2008 UMSU memperoleh Ijin Penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Dokter (S1) berdasarkan surat dari Dirjen DIKTI Depdiknas RI nomor 2131/D/T2008. Kemudian diangkat DR.Dr.H.Rosihan Anwar, MS, Sp.MK (almarhum) sebagai ketua program studi dan sekretaris program studi diangkat Dr. Heppy Jelita Sari Batubara.
Pada pertengahan tahun 2009 DR. Dr. H.Rosihan Anwar MS, Sp.MK berpulang kerahmatullah. Rektor UMSU kemudian menunjuk Dr. Ade Taufiq, SpOG sebagai Dekan Fakultas Kedokteran UMSU yang baru dan melanjutkan kepemimpinan dan pengembangan FK UMSU. Setelah 9 tahun menjadi dekan Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, estafet kepemimpinan dilanjutkan oleh Prof. Dr. H. Gusbakti Rusip, M.Sc.,PKK,AIFM hingga sekarang.
Visi Misi dan Tujuan
Visi
Menjadi Institusi Kedokteran dan Ilmu Kesehatan yang unggul dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan sumber daya manusia yang profesional berdasarkan nilai-nilai Al-Islam dan Kemuhammadiyahan di Indonesia pada tahun 2030.Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran ilmu kedokteran dan kesehatan yang berbasis kompetensi dan berlandaskan nilai-nilai Islam dan kemuhammadiyahan.
- Menyelenggarakan penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan di bidang ilmu kedokteran dan kesehatan berlandaskan nilai-nilai Islam dan kemuhammadiyahan.
- Menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat yang berkelanjutan di bidang ilmu kedokteran dan kesehatan berlandaskan nilai-nilai Islam dan kemuhammadiyahan.
Tujuan
- Dihasilkannya lulusan yang profesional, kompeten, berdedikasi, berwawasan islami.
- Meningkatnya kualitas dan kuantitas penelitian dan karya ilmiah berskala nasional maupun internasional.
- Meningkatnya kualitas dan kuantitas pengabdian kepada masyarakat untuk mewujudkan masyarakat yang sehat dan berpengetahuan.
- Terwujudnya tata kelola institusi yang transparan dan akuntabel.
- Berkembangnya jaringan kerjasama aktif dengan institusi didalam maupun luar negeri.
- Berkembangnya institusi untuk menaungi lebih banyak prodi di bidang kesehatan.
Semoga informasi tentang Fakultas dan Prodi Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (Umsu) yang kami publikasikan dapat bermanfaat, Amin Ya Allah Ya Rabbal 'Alamin!
Sumber:
- umsu.ac.id
- fk.ujiantulis.com
0 Comments