Soal Kedokteran

Profil Fakultas Kedokteran UMP

Universtas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) sudah semakin lengkap dalam menyelenggarakan sarana pendidikan. Pada tahun 2013 Fakultas Kedokteran resmi berdiri di UMP dengan izin penyelenggaraaan Program Studi Pendidikan Dokter program Sarjana (S1), yang ditetapkan melalui keputusan Menteri Nomor 80/E/2013 pada 12 April 2013.

Adanya Fakultas Kedokteran di Universitas Muhammadiyah Purwokerto membuktikan akan citra UMP yang semakin baik dan semakin meningkatnya para calon dokter yang berbingkai islami untuk kemaslahatan umat.

Berikut ini akan kami sampaikan Profil Lengkap Kedokteran Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), sebuah Prodi Kedokteran Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Dimana Kedokteran Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) ini, kampusnya beralamat di Jl. Raya Dukuhwaluh, Dusun III, Dukuhwaluh, Kec. Kembaran, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

VISI DAN MISI FAKULTAS KEDOKTERAN UMP

VISI

Menjadi Fakultas Kedokteran yang Unggul, Modern, Islami pada tahun 2031

MISI

Untuk mencapai visi, maka ditetapkan misi Fakultas Kedokteran sebagai berikut:
    Mengelola program studi yang mampu menghasilkan lulusan berkualitas dan memiliki keunggulan di bidang herbal. Menyelenggarakan penelitian berdasar ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran di bidang herbal. Menyelenggarakan pengabdian pada masyarakat di bidang kedokteran yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Mengimplementasikan nilai-nilai keislaman dalam bidang kedokteran. Membina dan mengembangkan jaringan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.

VISI DAN MISI PROGRAM STUDI

Program Studi Pendidikan Dokter

Visi

“Menjadi program studi pendidikan dokter terkemuka di Indonesia tahun 2031 yang menghasilkan lulusan sarjana kedokteran yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami”

Misi

Misi Program Studi Pendidikan Dokter Program Sarjana UMP yaitu:
  1. Menyelenggarakan pendidikan kedokteran berlandaskan prinsip dan nilai Al Qur’an dan As Sunnah sehingga menghasilkan sarjana kedokteran yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami
  2. Melaksanakan penelitian bidang kedokteran untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang herbal
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu kedokteran di bidang herbal yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
  4. Menyelenggarakan tata kelola program studi pendidikan dokter berbasis Standar Nasional Pendidikan Kedokteran untuk menjadi yang terbaik dan terkemuka di Indonesia tahun 2031
  5. Menjalin dan mengembangkan jaringan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.

Program Studi Profesi Dokter

Visi

“Menjadi program studi profesi dokter terkemuka di Indonesia tahun 2031 yang menghasilkan lulusan dokter yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami”

Misi

Misi Program Studi Profesi Dokter UMP yaitu:
  1. Menyelenggarakan pendidikan kedokteran berlandaskan prinsip dan nilai Al Qur’an dan As Sunnah sehingga menghasilkan dokter yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami`
  2. Melaksanakan penelitian bidang kedokteran untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang herbal
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu kedokteran di bidang herbal yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
  4. Menyelenggarakan tata kelola program studi pendidikan dokter berbasis Standar Nasional Pendidikan Kedokteran untuk menjadi yang terbaik dan terkemuka di Indonesia tahun 2031
  5. Menjalin dan mengembangkan jaringan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.

Tujuan Fakultas Kedokteran UMP yaitu:

  1. Menjadi Fakultas Kedokteran yang memiliki tata kelola baik (Good Governance).
  2. Terlaksananya penelitian berdasar ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran terutama di bidang herbal.
  3. Terwujudnya kegiatan pengabdian yang mendorong pengembangan potensi masyarakat untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
  4. Menghasilkan dokter yang memiliki kompetensi sesuai Standar Kompetensi Dokter Indonesia (SKDI) dan Standar Karakter dan Kompetensi Dokter Muhammadiyah (SKKDM) dengan keunggulan herbal.
  5. Terlaksananya kerjasama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.

Tujuan Program Studi Pendidikan Dokter Program Sarjana UMP yaitu:

  1. Terselenggaranya pendidikan kedokteran berlandaskan prinsip dan nilai Al Qur’an dan As Sunnah sehingga menghasilkan sarjana kedokteran yang yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami
  2. Terlaksananya penelitian bidang kedokteran untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang herbal
  3. Terlaksananya pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu kedokteran di bidang herbal yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
  4. Terselenggaranya tata kelola program studi pendidikan dokter berbasis Standar Nasional Pendidikan Kedokteran untuk menjadi yang terbaik dan terkemuka di Indonesia tahun 2031
  5. Terjalinnya jaringan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.

Tujuan Program Studi Profesi Dokter

Tujuan Program Studi Profesi Dokter UMP yaitu:
  1. Terselenggaranya pendidikan kedokteran berlandaskan prinsip dan nilai Al Qur’an dan As Sunnah sehingga menghasilkan dokter yang Unggul di bidang herbal, Modern, dan Islami
  2. Terlaksananya penelitian bidang kedokteran untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang herbal
  3. Terlaksananya pengabdian kepada masyarakat melalui penerapan ilmu kedokteran di bidang herbal yang dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat
  4. Terselenggaranya tata kelola program studi pendidikan dokter berbasis Standar Nasional Pendidikan Kedokteran untuk menjadi yang terbaik dan terkemuka di Indonesia tahun 2031
  5. Terjalinnya jaringan kerjasama di bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat dengan lembaga dalam dan luar negeri.
Sejak tahun berdirinya, kini FK UMP sudah mengantongi berbagai prestasi. Di antaranya adalah mahasiswa FK yang mendapat juara debat bahasa Inggris se-UMP. Selain itu saat ini FK UMP resmi tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Kedokteran Indonesia. Itu artinya, keberadaan FK UMP sudah diakui di tingkat nasional. Sementara itu, FK sendiri sebagai fakultas yang paling baru berdiri di UMP tampil dengan kinerja terbaik ke- 2 di tingkat internal, dan peringkat 26 se-Jawa Tengah. Hal itu tentu merupakan sesuatu yang membanggakan, justru di usianya yang tergolong sangat dini tersebut.

Menurut Dekan FK, guna mencetak kualitas yang mumpuni di bidangnya, FK UMP memiliki visi yang sejalan dengan visi universitas. Pada tahun 2030, FK UMP diharapkan menjadi fakultas kedokteran yang mampu bersaing di tingkat global, unggul di bidang kedokteran herbal dan selalu mengikuti perkembanagn ilmu dan teknologi kedokteran terkini, dan beretika sesuai dengan nilai-nilai Islami. Selaras dengan visi fakultas, misi yang akan dicetak adalah menyelenggarakan pendidikan kedokteran yang unggul di bidang kedokteran herbal yang berorientasi perdesaan. Selain itu FK juga akan menyelenggarakan penelitian berdasar ilmu pengetahuan dan teknologi kedokteran sesuai perkembangan zaman sehingga mampu bersaing di tingkat global dan pengabdian masyarakat di bidang kedokteran yang dapat dirasakan manfaatnya oleh khalayak luas.

Tekad kuat di usianya yang masih muda, fakultas kedokteran bertujuan menghasilkan lulusan dokter pelayanan primer yang Islami dan memiliki keunggulan di bidang kedokteran herbal. FK juga bertekad akan menghasilkan dokter yang mempunyai kompetensi sesuai SKDI dan SKKDM, selalu meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan teknologi kedokteran terkini dan melaksanakan penelitian di bidang kedokteran yang berlandaskan nilai-nilai Islam dengan membentuk civitas akademika dan tata kelola internal prodi yang profesional.

FK UMP pun tidak stagnan dan terus aktif berperan dalam Asosiasi Pendidikan Kedokteran dan Kesehatan Muhammadiyah (APKKM) dan Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran (AIPKI). Selain itu, FK UMP turut bergabung juga dalam Asosiasi Fakultas Kedokteran Swasta Indonesia (AFKSI), dan Forum Komunikasi Kedokteran Islam (FOKI). Keterlibatannya pada organisasi tersebut akan membuka kesempatan luas untuk terus turut mengikuti perkembangan di dunia kedokteran dan kesehatan. Dalam kegiatan praktik di lapangan yang dijalani mahasiswa, FK UMP menjalin kemitraan dengan berbagai rumah sakit sebagai Rumah Sakit Pendidikan Utama. Antara lain RS Pendidikan Utama bertempat di RS. dr. Soeselo Slawi, RS jejaring di RSUD Goetheng Purbalingga dan RS PKU Muhammadiyah Gombong. Selain itu, FK UMP juga menjalin kerjasama dengan Dinas Kesehatan yang ada di Kabupaten Banyumas di 7 puskesmas dan Kabupaten Purbalingga di 2 puskesmas.

Mambodyanto menjelaskan, yang paling mendukung di fakultas kedokteran adalah telah tersedianya sarana prasarana kuliah yang lengkap dan modern, seperti gedung 4 lantai yang luas dengan dilengkapi AC, ruang seminar dan ruang praktikum berupa laboratorium skill lab, komputer, biomedis, anatomi, biokimia-farmakologi mikrobiologi-parasitologi, hostologi-patologi anatomi perabotan. Sarana belajar semakin memadai dengan adanya fasilitas yang akan menambah referensi pengetahuan mahasiswa dengan adanya perpustakaan dengan sarana serta E-Library.

Untuk mengantarkan pada perkuliahan, FK UMP sudah menerapkan kurikulum Berbasis Kompetensi sesuai dengam Standar Kompetensi Dokter Indonesia (SKDI) tahun 2012 dan Standar Karakter dan Kompetensi Dokter Muhammadiyah (SKDM), tahun 2012 dengan pendekatan SPICES (Student-Centered, Problem Based, Integrated, Community Based, Elective/ Early Clinical Exposure, Systematic). Metode pembelajaran yang digunakan adalah Program Based Learning yang dibagi ke dalam 24 sistem blok untuk jenjang pendidikan Sarjana (S. Ked) yang ditempuh dalam 8 semester serta jenjang pendidikan Profesi Dokter yang ditempuh dalam 4 semester. Sebagai Pembina dalam penyelenggaraan pendidikan dokter, FK UMP menjalin kerjasama dengan FK UNS Surakarta dan FK UMY.

Mambodyanto yakin, selain sarana prasarana yang lengkap, mahasiswa alumnus FK UMP pun memiliki karakter yang lebih dengan adanya pendalaman keislaman yang rutin dijalani mahasiswa, sehingga mereka bebas buta baca tulis Al Qur'an dan materi keIslaman. Mambo juga optimis, UMP memiliki muatan khusus sebagai spesifikasi dokter herbal, dengan menggali potensi perdesaan tanpa meninggalkan perkembangan modern. Bukan menjadi rahasia bahwa negara Indonesia merupakan salah satu negara di dunia yang sangat kaya dengan sumber plasma nuftah, bila dibandingkan dengan negara lain. Dengan keunggulan potensi tersebut, maka FK UMP akan memanfaatkannya dengan mengantarkan mahasiswa sebagai para calon dokter desa,“Mudah-mudahan FK UMP bermanfaat untuk umat, 'Insya Allah' dengan adanya kedokteran kualitas UMP semakin meningkat.“ tandasnya mantap.

Semoga informasi tentang Fakultas dan Prodi Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) yang kami publikasikan dapat bermanfaat, Amin Ya Allah Ya Rabbal 'Alamin!

Sumber:
- ump.ac.id
- fk.ujiantulis.com

Post a Comment

0 Comments