Soal Kedokteran

Akreditasi Nasional FK Unizar

Segenap Civitas Academica Fakultas Kedokteran Unizar Memanjatkan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa Allah S.W.T dan mengucapkan terima kasih atas kerjasama, partisipasi dan segala bentuk dukungan dari seluruh civitas akademika atas capaian hasil akreditasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan (LAM PT-Kes) dengan predikat "B" (Baik)

Program Studi Pendidikan Dokter (PSPD) FK Unizar pada akhir April lalu telah melaksanakan re-akreditasi yang ditandai dengan adanya kunjungan lapangan dari Asesor LAMPTKes. Hal ini menunjukkan bahwa proses akreditasi Tahun 2018 telah dilaksanakan dengan sukses dan lancar.

Fakultas Kedokteran (FK) Unizar menanti hasil penilaian audit eksternal tersebut. Pada momen tersebut, Dekan FK Unizar dalam sambutannya meminta kepada para hadirin untuk turut mendoakan agar hasil Akreditasi PSPD FK Unizar nantinya meningkat jadi B.

Berikut ini akan kami sampaikan Akreditasi Nasional Fakultas Kedokteran Universitas Islam Al-Azhar Mataram (Unizar), yang bersumber pada hasil Akreditasi Prodi Kedokteran Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang dilaksanakan oleh LAM-PTKes. Disamping itu dari hasil Akreditasi Prodi Kedokteran Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang dilaksanakan oleh BAN-PT Kemdikbudristek, sebuah badan akreditasi yang mendapatkan wewenang dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia yang berkedudukan di Jl. M.H. Thamrin No.8, RT.2/RW.1, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta.

Akreditasi Nasional Fakultas Kedokteran - Universitas Islam Al-Azhar Mataram (Unizar)

Jenjang Program Studi No. SK PeringkatKeterangan (Kadaluarsa)Website PT
Sarjana (S-1)Kedokteran Umum1187/SK/BAN-PT/Akred/S/V/2018B (Baik)25/05/2023fkunizar.ac.id
ProfesiDokter0314/LAM-PTKes/Akr/Pro/V/2018B (Baik)25/05/2023fkunizar.ac.id

Akreditasi Nasional Fakultas Kedokteran Unizar tersebut dapat dinilai berdasar pada Data Dukung APT (Akreditasi Perguruan TInggi), diantaranya Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga atau Statuta, Dokumen formal rencana strategis, Dokumen sistem tata pamong, Dokumen tentang aturan etika dosen, etika mahasiswa, etika tenaga kependidikan, sistem penghargaan dan sanksi, serta pedoman dan prosedur pelayanan, serta sekelompok data lainnya.

Selain itu Akreditasi Institusi Universitas Islam Al-Azhar Mataram (Unizar) berstatus "Baik" berdasarkan SK BANPT No. 392/SK/BAN-PT/Akred/PT/V/2021. File Akreditasi Institusi Universitas Islam Al-Azhar, dapat Anda unduh.

Semoga informasi tentang Akreditasi Nasional Fakultas Kedokteran Universitas Islam Al-Azhar Mataram yang kami publikasikan dapat bermanfaat, Amin Ya Allah Ya Rabbal 'Alamin!

Sumber:
- kemdikbud.go.id
- unizar.ac.id
- banpt.or.id
- lamptkes.org
- fk.ujiantulis.com

Post a Comment

0 Comments